Berbagai trik sederhana dapat kita lakukan pada sistem operasi Windows. Trik yang akan saya persembahkan adalah, Tara(lebay).
Berikut ini merupakan salah satu trik sederhana. Trik tersebut adalah menampilkan nomor versi Windows (build number) Anda pada desktop (Yah biasa ajah, hehe)
Untuk melakukan hal tersebut pertama masuk ke dalam regisrtry edior dengan cara memasukan perintah regedit pada jendela Run. Jendela tersebut dapat dimunculkan dengan cara mengklik run pada start menu. Setelah jendela Registry Editor muncul, masuklah ke key "HKEY_CURRENT_USER | ControlPanel | Desktop”.
Pada jendela sebelah kanan dari Registry Editor carilah PaintDesktopVersion.
Lakukan perubahan pada bagian ini dengan cara mengklik ganda “PaintDesktopVersion”. Langkah selanjutnya, pada Dialog box Edit DWORD Value tepatnya pada bagian “Value data” masukkan nilai “1”. Tekan tombol “OK”, kemudian tutup jendela “Registry Editor”. Selanjutnya restart atau Logof Komputer Anda.